Welcome to my blog, hope you enjoy reading :)
RSS

Minggu, 11 Oktober 2009

Tentang Aku


Kali ini saya ingin menceritakan tentang profil ku. Berikut ini sekilas tentang profil diri saya.Saya Irhaf Sutisna seorang laki-laki yang lahir di Jakarta, 25 Juni 1988. Ibu saya bernama Sab'atin dan Ayah saya bernama Maselih. Saya anak kedua dari 2 bersaudara. Kakak saya bernama Iwan Solehudin. Saya sekarang sedang menjalankan aktifitas kuliah di Gunadarma Jurusan S-1 Akuntansi semester 7. Selain aktifitas kuliah, saya juga mendapat kesempatan sebagai asisten Perpustakaan Kampus D Gunadarama. Yang bagi saya ini merupakan pengalaman yang menarik atau sebagai batu loncatan untuk kedepannya nanti dalam dunia kerja. Ya itung-itung mencari tahu bagaimana sih mencari uang itu dengan tangan sendiri.Tanpa harus meminta terus dari orang tua. Dan melatih diri kita untuk menjadi manusia yang mandiri.

Saya tamatan dari SMA SULUH di Jakarta, tepatnya di daerah Pasar Minggu. Sebelumnya saya juga menamatkan pendidikan SMP di SLTP Negeri 218 Jakarta. Dan SD 05 Pagi di Jakarta. Ciri fisik saya yaitu tinggi sekitar 180 cm, hidung mancung, dan kulit kecoklatan. Kalau Anda yang belum mengenal saya mungkin beranggapan bahwa saya itu orangnya sombong atau angkuh, namun sebenarnya tidak begitu kalau Anda sudah mengenal pribadi diri saya. Memang tidak salah kalau beranggapan begitu, karena saya agak pendiam dan tidak cepat bergaul dengan orang yang baru dikenal. Namun, kalau memang diri saya sudah merasa nyaman dengan seseorang maka orang tersebut bisa langsung saya katakan sebagai sahabat ataupun teman. Saya sangat menjunjung tinggi rasa pertemanan atau persahabatan. Karena bagi saya pertemanan itu diatas segalanya dibandingkan dengan kekasih. Susah sekali mencari teman atau sehabat dibandingkankan kekasih. Teman itu yang selalu ada disetiap kita susah atau senang, teman itu selalu ada ketika kita mempunyai masalah dengan pasangan kita. Oleh sebab itu saya sangat menjunjung tinggi rasa persahabatan ataupun pertemanan. Alhamdulillah saya sudah mempunyai itu semua. Saya sangat senang sekali kalau berada disisi mereka. Apalagi kalau sudah ngumpul bareng. Rasanya gak mau beranjak pulang.

Saya juga menyukai berbagai jenis musik, mulai dari pop, jazz, bosass, regge, arabic, india, sampai ke dangdut pun saya suka selama telinga saya merasakan kenikmatan dari musik tersebut. Karena hampir setiap hari saya mendengarkan musik. Bagi saya musik itu adalah bagian yang tidak dapat dipisahkan dari kehidupan ini. Apa jadinya kalau di dunia ini tidak ada musik sehari aja, mungkin hidup ini terasa hampa banget. Walaupun saya menyukai berbagai jenis musik tetapi sayangnya saya belum bisa memainkan alat musik.hehehe...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar